Kata-kata

Penyambung lidah saya.

Posts Tagged ‘presiden barack obama

Biografi Singkat Barack Obama: Presiden Amerika Serikat Ke-44

with 156 comments

barack_obama0

Proses pemilihan presiden di Amerika adalah sebuah drama politik yang melelahkan, lahir dari sejarah 200-an tahun, dan menjadi “buku panduan” bagi pemilihan presiden negara-negara lainnya. Dan hasilnya, mau tak mau diakui, akan berpengaruh bagi hidup banyak warga bangsa lainnya (antara lain: perang, terorisme, krisis finansial & teknologi yang berasal dari AS ). Namun ada yang membedakan proses tahun ini dibandingkan periode-periode sebelumnya. Tahun ini, pemilihan presiden Amerika Serikat menjadi semakin populer dan ikut diperhatikan oleh banyak orang dari berbagai golongan dan kelas: dari warga anak kecil di Kenya sampai tante-tante di Tegal, dari Hawai sampai Munich . Pemicunya adalah kandidat bernama Barack Obama. Obama bagi banyak golongan adalah simbol sekaligus cermin dan juga fenomena.

Obama adalah manusia abu-abu, lahir dan besar dalam persimpangan budaya yang membuatnya kesulitan mencari jatidiri di awal masa hidupnya. Anak dari seorang Kenya berkulit hitam legam dan ibu Amerika berkulit seputih susu, dibesarkan secara sederhana dalam budaya kulit putih namun memilih untuk mengidentifikasi dirinya sebagai seorang laki-laki kulit hitam. Sejak kecil hanya bermimpi menjadi pemain basket profesional di NBA, dan berlabuh menjadi politisi papan atas. Sebuah biografi yang tak lazim bagi seorang kandidat presiden Amerika (dimana kecurigaan dan luka akibat politik diskriminasi warna kulit dimasa lalu belum hilang sama sekali), sekaligus biografi yang menginspirasi banyak orang.
Baca entri selengkapnya »

Barack Obama Menangi Pemilihan Presiden Amerika Serikat 2008

with 23 comments

Barack Hussein Obama terpilih menjadi presiden Amerika Serikat ke-44 setelah memenangi pertarungan panjang selama 22 bulan masa kampanye. Kemenangan Obama memiliki arti khusus bagi rakyat Amerika, yang berhasil mengatasi rintangan ras. Obama merupakan presiden kulit pertama negeri itu, dan akan secara resmi diambil sumpahnya pada bulan Januari 2009.

Dari data terakhir yang masuk, Obama telah memenangkan 338 daerah pemilihan (dari 270 yang dibutuhkan) serta unggul dalam jumlah total suara dibandingkan lawannya, John Mccain, sebanyak 52 % – 47 %. John McCain dalam pidato kekelahannya mengajak rakyat AS mendukung pemerintahan Obama dan mengucapkan selamat atas kemenangan Obama.

05caucus-obama

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Dalam pidato kemenangannya, Obama memberikan pandangan optimis akan masa depan Amerika Serikat ditengah krisis keuangan dan dua perang yang mereka jalani (Irak dan Afganistan), bahwa rakyat Amerika akan bisa bangkit dari keterpurukan dan kemunduran dalam banyak bidang. Obama juga menjanjikan dirinya akan menyatukan perbedaan yang ada dalam masyarakat dan selalu terbuka dalam menjalankan pemerintahannya.

Negara bagian yang dimenangi ObamaVermont, Pennsylvania, Illinois, New Jersey, Massachusetts, Maryland, Connecticut, New Hampshire, Maine, Delaware, DC, New York, Michigan, Wisconsin, Rhode Island, Minnesota, Iowa, Ohio, New Mexico, Virginia,California, Oregon, Washington, Hawaii, Colorado, Florida, Nevada, Indiana, North Carolina.

Negara bagian yang dimenangi McCainKentucky, South Carolina, Tennessee, Oklahoma, Arkansas, Alabama, Georgia, North Dakota, Wyoming, Louisiana, West Virginia, Texas, Mississippi, Utah, Kansas, South Dakota, Nebraska, Idaho, Arizona, Alaska, Missouri, Montanan

Lebih jauh:

Headline New York Times atas kemenangan Obama

Website resmi kampanye Obama – Biden

Kumpulan foto perayaan kemenangan Obama

Lihat video pidato kemenangan Obama beserta salinannya

Detail hasil pemungutan suara Pemilihan presiden AS 2008

Kumpulan foto kampanye Obama

kumpulan foto kampanye John McCain

Written by kata-kata

5 November 2008 at 11:53 am